AGAMA ISLAM

Definisi

1. Agama Islam adalah agama yang haq (Benar) yang dibawa oleh Nabi Muhammad S.A.W.
2. Agama Islam adalah ilmu dan cahaya, bukan suatu agama kebodohan dan kegelapan.
3. Agama islam adalah yang sempurna dalam aqidah dan syariat, menyuruh kita berbuat kebajikan dan menjauhi perbuatan yang buruk.

Islam adalah Rahmatan Lill’alamin yang artinya islam adalah rahmat bagi seluruh alam. Adalah agama yang mengajarkan kebaikan. Bagi manusia, alam, dan segala isinya.
Dengan islam, Allah SWT menyempurnakan agamanya, serta menyempurnakan nikmat dan meridhoi agama islam sebagai agama. Agama islam adalah agama yang benar dan satu-satunya agama yang diterima Allah, kepercayaan selain islam tidak akan diterima Allah.

Allah SWT berfirman:





Artinya:
barang siapa mencari agama lain selain dari agam islam, maka sekali tidaklah akan diterima (agam itu) dari padanya, dan dia diakhirat termasuk orang yang merugi (Al-imran ; 85)

Allah SWT mewajibkan kepada seluruh manusia untuk memeluk agama islam dan mengakui bahwa Nabi Muhammad sebagai Rasulullah (Rasul Allah) sebagaimana firman Allah SWT:














Artinya:
Katakanlah (Muhammad) Wahai manusia! Sesungguhnya aku ini utusan Allah bagi kamu semua, yang memiliki kerajaan langit dan bumi; tidak ada tuhan (yang berhak disembah) selain dia yang menghidupkan dan mematikan, maka berimanlah kamu kepada Allah dan Rasulnya (yaitu) Nabi yang ummi yang beriman kepada Allah dan kepada kalimat-kalimatnya (kitab-kitabnya), ikutilah dia agar kamu mendapat petunjuk.

Begitu pula kebenaran-kebenaran islam yang dijelas pada ayat (Al-maidah : 48), (Al-taubah : 33), dan (An-nur : 55) (as. Al-Yunnus, 10 : 40-41) QS. (Al-Mujadillah 58:11)


Rukun Islam
Rukun islam adalah suatu persyaratan yang harus dipenuhi seseorang dalam menjalankan atau memeluk agama islam agar dia dapat dikatakan seorang muslim dan mendapat ridho dari Allah SWT, dengan terlebih dahulu membaca dua kalimat syahadat lalu diteruskan dengan perintah-perintah selanjutnya yang wajib kita penuhi dan jalani selama hidup berdampingan dengan islam agar mendapatkan balasan nikmat dari Allah SWT.
Telah kita ketahui bahwasanya rukun islam itu ada 5 hal yaitu:
1. Mengucapkan 2 kalimat syahadat
2. Mendirikan sholat
3. Berpuasa pada bulan ramadhan
4. Membayar zakat
5. Menunaikan ibadah haji bagi yang mampu


Faedah / Manfaat menjalankan rukun islam
1. Mengucapkan 2 kalimat syahadat adalah:
1. Mengakui bahwa Allah adalah tuhan yang pantas disembah tiada tuhan yang pantas disembah kecuali Allah
2. Mengakui bahwa Muhammad adalah utusan rasul Allah
faedah (manfaat)nya membebaskan hati dan jiwa dari perhambaan terhadap mahkluk karena penciptalah (khalik) seharusnya kita menyembah pemilik semesta alam ini.



2. Mendirikan Sholat
Sholat adalah beribadah kepada Allah dengan mengerjakan sholat dengan megikuti cara sholat Nabi Muhammad.
Faedah (manfaat)nya adalah mendapatkan ketenangan hati dan mencegah perbuatan kaji dan mungkar.

3. Berpuasa
Berpuasa adalah syarat wajib muslim yang wajib dilakukan pada bulan ramadhan yaitu menahan segala yang dapat membatalkan puasa (hawa nafsu, lapar, dahaga) dari terbitnya farjar hingga terbenam matahari.
Faedah (manfaat)nya melatih jiwa untuk meninggalkan semua yang disukai untuk mendapatkan keridhoan Allah dan mendapatkan marasakan penderitaan fakir miskin yang begitu sulitnya mereka untuk mendapatkan makanan serta menahan haus dan lapar.

4. Membayar Zakat
Membayr zakat adalah beribadah kepada Allah dengan menyerahkan kadar yang wajib dari harta-harta yang dimiliki setiap orang muslim yang mampu. Seorang muslim wajib menzakatkan 2,5% dari harta yang dimilikinya.
Faedah (manfaat)nya yaitu membersihkan jiwa dan moral yang buruk yaitu sifat kikir serta dapat menutupi kebutuhan umat islam seperti menolong fakir miskin.

5. Menunaikan Ibadah Haji
Menunaikan ibadah haji adalah beribadah kepada Allah dengan menuju kebaitul haram (ka’bah dimekkah/Al-mukarramah) untuk mengerjakan siar (munasig haji).
Faedah (manfaat)nya adalah melatih jiwa untuk mengerjakan segala kemampuan harta dan jiwa agar tetap taat kepada Allah SWT, oleh karena itu haji merupakan jihad fisabilillah.

Keutamaan Agama Islam
- Merupakan agama yang sempurna (Aqidah & Syari’at).
- Mengajarkan kebaikan dan menjauhi keburukan.
- Agama islam cocok dan sesuai untuk setiap massa, tempat dan kondisi umat.
- Memberikan keselamatan hidup bagi umatnya yang taat dalam menjalankan syariat islam.

Kesimpulan
- Agama islam adalah agama yang dibawa oleh Nabi Muhammad SAW untuk seluruh umat manusia, sebagai suatau kebenaran yang diturunkan Allah SWT agar manusia beriman dan bertakwa.
- Agama islam terdiri dari atas 5 rukun islam yang harus dipatuhi yaitu:
1. Mengucapkan 2 kalimat syahadad
2. Menunaikan sholat
3. Membayar zakat
4. Berpuasa setiap bulan ramadhan
5. Naik haji bagi yang mampu

- Agama islam adalah agama yang Rahamatan Lil’alamin yaitu rahmat (kebaikan) bagi seluruh alam semesta yang telah diciptakan untuk semua manusia yang hidup beserta isinya.

Saran
- Dapat menjadi insan yang beriman dan bertakwa
- Dapat menjalani kewajiban seorang muslim dengan baik
- Dapat menjadi seorang muslim yang berbudi pekerti yang luhur

















Daftar Pustaka

Amin, Ahmad,. Ilmu Akhlak, Bulan Bintang, Jakarta. 1968.
Bakar Atjeh, Abu. Mutiara Akhlak 1, Bulan Bintang, Jakarta.1968.
Hasan, Ali H.M. Agama Islam. Jakarta: Direktorat Jendral Pembinaan Kelambagaan Agama Islam. 1994/1995.
Dr. H. Syamsu Yusuf LN, M.Pd.. Psikologi Belajar Agama. Pustaka Bani Qurais. Bandung. 2003.
Diposkan oleh Danial di 13:29

comment 0 komentar:

Posting Komentar

Delete this element to display blogger navbar

 
© Jack_Daniel | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger